Tuesday, 5 January 2016

Perkembangan Musik Kontemporer Sekarang

Perkembangan Musik Kontemporer Sunda di Indonesia memang sudah sangat pesat. Terbukti dengan banyaknya grup-grup band etnik Indonesia yang bermunculan, salah satu contoh nama band etnik yang berasal dari kota Bandung Ega Robbot Etnick Percussion yang kualitas dan kuantitasnya sangatlah luar biasa. Band ini sudah banyak show di luar negeri sebut saja negara Jepang, Australia, Singapura, dan banyak negara-negara lainnya yang pernah didatanginya.
Pengertian Musik Kontemporer adalah Penggabungan antara musik etnik/tradisional dengan musik modern. Tentunya alat musiknya akan berbeda juga, penggabungan antara alat musik modern dengan alat musik tradisional.Dengan permainan ataupun teknik yang berbeda musik kontemporer ini dikemas sedemikian rupa hingga menjadi suatu karya musik yang ang berbeda pada umumnta musikmusik yang ada di dunia musik dunia khususnya Indonesia. Teknik Stakato biasanya yang menjadi ciri khas dari komposisi musik kontemporer ini. Kenapa demikian? Karena dengan teknik ini suatu grup musik etnik akan lebih terlihat kompak dan harmonis dalam segi karya musik yang diciptakan oleh seorang leader/komposer dari grup musik itu sendiri. Stakato berarti sekatan-sekatan/potongan nada yang mempunyai nilai harmonis.

0 komentar

Post a Comment